Lulus di LPKS Ulil-Albab Jadi Pengusaha Susu Kedelai

LPKS Ulil-Albab :Hery Santoso, Md. Ak,  Pria yang kalem ini merupakan lulusan Lembaga Pendidikan Kewirausahaan Syariah (LPKS) Ulil-Albab beliau peserta didik angkatan ke empat, beliau sukses mengembangkan usaha dibidang produksi susu kedelai..

Sebelum bergabung di LPKS Ulil-Albab produksi susu kedelainya hanya beberapa liter saja, tetapi setelah masuk LPKS Ulil-Albab produksi susu kedelai semakin meningkat hingga 600-900 liter perbulannya, karena di LPKS Ulil-Albab di ajarkan bagaimana cara memasarkan serta lembaga LPKS Ulil-Albab itu sendiri membantu dengan cara mempromosikannya baik lewat even-even atau lewat promosi lainnya.

Dengan semakin banyaknya permintaan maka mau tidak mau beliau mempekerjakan dua orang karyawan yang satu bagian produksi dan pemasaran dan satu lagi bagian administrasi. dengan tata kelola usaha yang baik dan teratur maka dari usaha yang biasa-biasa menjadi usaha yang luar bias.

Nasoya itu lah merek susu kedelai yang di berikan terhadap merek produksinya, nama Nasoya itu tersebut menurut penuturan beliau hasil dari diskusi teman-teman di LPKS Ulil-Albab.


" Sebenarnya cukup sulit untuk diungkapkan dengn kata-kata karena begitu sense of my hearth akan tetapi akan saya coba ungkapkan dengan perasaan yang sangat mendalam. Sesudah saya kuliah dan berkecimpung dalam komunitas Ulil Albab sungguh banyak yang saya dapatkan, disamping menjalin talisilaturahmi dengan pengurus juga mahasiswa/i calon dan wirausaha lain dengan berbeda usahanya

Inilah kesan yang beliau utarakan terhadap LPKS Ulil-Albab

Biodata :

Nama      : Hery Santoso, MD. Ak
Istri         : Ratna Sari Dartika, SEI
Anak       : Nada Rahmah
              : Muhammad Syamil

Jabatan   : Direktur Nasoya 
Alamat    : Jl. Pajaga 1 No. 34 Rt. 01/13
              : Kel. Mekarjaya  Kec. Sukmajaya
              : Depok

Moto Perusahaan : " Solusi Terbaik Untuk Kesehatan dengan Tetap Menjaga Cita Rasa "